Pemerintah Gelar Pelatihan Penyelia Halal bagi WNI di Jerman
Melihat update artikel di website resmi BPJPH Tanggal 22 Mei 2021 bahwa Pemerintah Gelar Pelatihan Penyelia Halal bagi WNI di Jerman.Dan upaya pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal(BPJPH)Kementerian Agama RI untuk akselerasi Jaminan Produk Halal(JPH)dalam mempersiapkan sumber Daya Manusia di bidang Halal ini tidak cuma di gencarkan di dalam negeri saja akan tetapi di luar negeri pun potensi yang ada di upayakan agar negara kita bisa memadai dalam mempunyai tenaga-tenaga terampil di bidang Halal yang sesuai dengan syariat agama Islam dan aturan perundang undangan.Dan BPJPH pada hari tersebut menyelenggarakan Pelatihan Penyelia Halal angkatan perdana bagi masyarakat indonesia yang ada di Jerman yang bekerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia(KBRI)DI kota Berlin.
Baca Juga Artikel: Dorong UMK Bersertifikat Halal BPJPH Pasrtikan Produk Halal Baik dan Berkah
Bapak Mastuki sebagai Plt Kepala BPJPH menyatakan bahwa pelatihan Penyelia Halal warga Indonsia di Jerman tersebut adalah dalam rangka mengoptimalkan potensi diaspora Indonesia di dalam memenuhi kebutuhan kita di dalam menyediakan Sumber Daya Manusia(SDM)Halal guna untuk mensupport atau mendukung pelayanan Sertifikasi Halal di luar negeri dan itu di upayakan agar kita bisa menyediakan barang konsumsi yang akan masuk ke Indonesia.
Tenaga Penyelia Halal banyak di butuhkan oleh beberapa negara yang berpartner dengan Indonesia termasuk juga di daerah Eropa.Karena untuk perusahaan yang ingin produk nya masuk ke Indonesia wajib bersertifikat Halal dan perusahaan mereka harus mempunyai tenaga Penyelia Halal dari negara kita agar produk mereka bisa masuk dan beredar di Indonesia.Dan perusahaan yang di Jerman pun bisa melakukan Sertifikasi Halal ke BPJPH Karena produk nya ingin di edarkan dan di jual di Indonesia.Demikian artikel berita di halal.go.id
Dan memang perusahaan di luar negeri yang target market nya untuk Indonesia sangat kesulitan untuk mencari tenaga Penyelia Halal oleh karena itu kita manfaat kan orang-orang Indonesia yang ada di sana untuk bisa menjadi Penyelia Halal agar bisa mendukung penyelenggaraan Jaminan Produk Halal Indonesia.Dan utnuk menjadi Penyelia Halal harus lah mereka yang seorang muslim seperti yang sudah di atur di dalam Undang-Undang No.33 Tahun 2014 Tentang Jaminan Produk Halal.
Dan untuk kebutuhan Penyelia Halal perusahaan di Jerman yang target market nya adalah Indonesia maka untuk tenaga penyelia Halal nya bisa di isi oleh Orang Indonesia yang berada di negara Jerman tersebut.Sepanjang memenuhi kriteria dan bersertifikat.Dan peluang ini sangat besar bagi muslim-muslim Indonesia yang disana untuk yang ingin bekerja menjadi Penyelia Halal.
Dan acara pelatihan Penyelia Halal di Jerman tersebut baru pertama kali diadakan dalam sejarah.Dan ini adalah peluang besar untuk orang Indonesia disana yang ingin bekerja sebagai Penyelia Halal.
Dan kegiatan ini bisa menjadi acuan untuk KBRI yang lain untuk bisa mendukung jalan nya Jaminan Produk Halal kita dan juga sekaligus menjadikan peluang bagi orang-orang muslim Indonesia yang di luar negeri untuk bisa menjadi tenaga Penyelia Halal dan akhirnya barang yang masuk ke Indonesia benar-benar bisa sertifikasi Halal ke BPJPH dengan begitu Indonesia bisa menjadi pusat produk Halal Dunia.
Baca Juga Artikel: BPJPH Jajaki Artificial Intelligen Untuk Layanan Halal
Pendidikan,Pelatihan dan uji kompetensi Penyelia Halal di Jerman tersebut di ikuti oleh 30 WNI dan di buka hari Sabtu tanggal 22 Mei Pukul 09.00 waktu Berlin(16.00 WIB).Adapun pelatihan ini di adakan setiap hari sabtu -Minggu sampai tanggal 13 Juni 2021.Dan kegiatan Diklat ini di selenggarakan secara Virtual atau Online.
Pemerintah Gelar Pelatihan Penyelia Halal bagi WNI di Jerman ini semoga bisa berjalan lancar dan bisa menjadi tonggak sejarah berkembang nya penyelenggaraan Jaminan Produk Halal Indonesia……..Semoga saja…..Aamiin Yaa Robbal Alamin.